Jumat, 12 Maret 2010

SEKSUALITAS WANITA HAMIL


Proposal Buku

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat
Tugas Mata Kuliah Pendidikan Dalam Keperawatan





OLEH
EDY RUDIANTO
NIM. 09 1101 2022


PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN
FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JEMBER
2010
Proposal Buku
SEKSUALITAS PADA WANITA HAMIL

Sinopsis dan Outline
1. Sinopsis
Buku ini menjelaskan tentang hal-hal yang dialami ibu hamil seputar seksualitas dan masalah masalah yang terjadi selama kehamilannya. Sebelumnya juga di jelaskan Konsep Kehamilan mulai dari Proses terjadinya kehamilan sampai Ibu dinyatakan Hamil. Di jelaskan juga hal-hal yang akan terjadi pada trimester pertama, trimester kedua dan trimester ketiga. Mitos-mitos yang berkembang di suatu masyarakat yang belum tentu kebenarannya juga di jelaskan, serta di lengkapi tanggapan dari para ahli mengenai mitos-mitos tersebut apakah memang berdampak negatif dan memang tidak boleh dilakukan atau sebaliknya. Selain itu di dijelaskan juga mengapa konsep seksualitas pada wanita hamil perlu diketahui oleh banyak orang terutama pada ibu hamil dan pasangan ibu hamil itu sendiri.
2. Outline
Judul Buku : Seksualitas pada Wanita Hamil
BAB I
PENDAHULUAN
BAB II
KONSEP KEHAMILAN
a. Anatomi Alat-alat Kandungan
b. Fisiologi Alat-alat Kandungan
c. Proses Permulaan Kehamilan
d. Diagnosis Kehamilan
e. Perubahan Fisiologik Wanita Hamil
f. Adaptasi Kehamilan
1.) Adaptasi fisiologis
2.) Adaptasi psikologis
BAB III
PERUBAHAN YANG TERJADI PADA WANITA HAMIL
a. Trimester Pertama
b. Trimester Kedua
c. Trimester Ketiga
BAB IV
MITOS-MITOS TENTANG SEKSUALITAS PADA WANITA HAMIL
a. Mitos tidak benar
b. Mitos yang Benar
BAB V
SEKSUALITAS DAN KEHAMILAN
Konsep Seksual
Kebutuhan Seksual Wanita Hamil
Posisi-Posisi yang dianjurkan
Hal-hal yang tidak diperkenankan seksualitas pada wanita Hamil
BAB VI
Pentingnya
Isi buku
1. Seks adalah hal yang naluriah, alami, biologis, instingtif, dan berhubungan dengan keinginan dan kebutuhan dasar manusia. Sama seperti makan, seks masuk dalam wilayah kebutuhan-kebutuhan dasar yang (biasanya) harus terpenuhi, terkecuali bagi beberapa orang. Kebutuhan seksual menjadi salah satu kebutuhan dasar manusia, sama dengan kebutuhan untuk bertahan hidup. Bahkan seorang Freud mengatakan bahwa hasrat seksual (libido) adalah sebuah hasrat untuk (bertahan) hidup. Berhubungan seks bagi pasangan suami isteri yang sah merupakan salah satu bentuk pernyataan kasih sayang, kebersamaan dan kedekatan perasaan dalam hubungan suami isteri. Namun, ketika sang isteri hamil, banyak kebingungan dan keragu-raguan bahkan ketakutan yang dialami oleh pasangan suami isteri dalam melakukan hubungan seks.
Hubungan Seks ataupun orgasme tidak berbahaya untuk bayi karena adanya lendir dari cervik (mulut rahim) dari ibu yang membantu melawan terhadap kuman / infeksi yang akan masuk ke dalam pintu rahim, dan secara alamiah Tuhan menciptakan suatu perlindungan yang aman pada bayi dalam kandungan, sehingga bayi terlindung. Bayi dalam kandungan berada dalam kantung rahim dan cairan ketuban serta otot rahim dan perut yang kuat yang melindungi bayi selama dalam proses kehamilan.

Tetapi, jika kehamilan anda termasuk kehamilan dengan RESIKO TINGGI , atau dokter mengantisipasi nya kemungkinan komplikasi, atau anda menemukan sesuatu gejala yang tidak biasa setelah atau selama melakukan hubungan seksual seperti rasa nyeri, kontraksi atau keluar darah, sebaiknya hubungi dokter anda sebelum anda melakukan hubungan seksual lagi.

Kebanyakan dokter akan menyarankan anda untuk tidak melakukan hubungan seksual pada kasus-kasus kehamilan tertentu misalnya:
• Ancaman keguguran atau riwayat keguguran.
• Placenta letak rendah (plasenta previa).
• Riwayat kelahiran premature .
• Perdarahan vagina atau keluar cairan yang tak diketahui penyebabnya serta kram.
• Dilatasi /pelebaran servik.
• STD atau penyakit seksual yang menular. Untuk kasus STD anda disarankan unutk tidak melakukan hubungan seksual sampai anda atau pasangan sudah diobati dan bebas dari penyakit itu.
Jika anda masih ragu-ragu untuk melakukan hubungan seksual selama kehamilan ini, jangan pernaj ragu untuk mengkonsultasikan hal ini dengan dokter anda.


BEBERAPA POSISI HUBUNGAN SEKS TERBAIK SELAMA KEHAMILAN :
• Posisi wanita diatas. Posisi ini yang paling nyaman untuk banyak ibu hamil terutama karena wanita hamil dapat mengontrol kedalaman penetrasi.
• Posisi duduk. Posisi ini biasanya pada kehamilan pertengahan atau lanjut dimana tidak memerlukan banyak gerakan. Pria duduk dan wanita duduk diatasnya saling berhadapan atau membelakangi yang pria bila perut sudah sangat besar. Posisi ini juga memungkinkan wanita untuk mengontrol kedalaman penetrasi.
• Posisi laki-laki diatas tetapi berbaring hanya separuh tubuh.
• Posisi berlutut atau berdiri. Yang paling penting dari semua posisi seks selama kehamilan ini adalah jangan meletakkan berat badan anda ke perut ibu hamil selama hubungan seksual atau batasilah tekanan diperut ibu hamil.
Yang tetap harus anda ingat, bahwa hubungan seksual dapat menjdi salah satu bagian penting dalam pernyataan perasaan kasih saying, rasa aman dan tenang, kebersamaan, kedekatan perasaan dalam hubungan suami isteri. Tetapi jangan menjadikan hubungan seks memegang peranan paling berkuasa dalam keselarasan hubungan suami isteri. Anda tetap dapat menyatakan perasaan kasih sayang dengan saling bertukar pikiran (komunikasi), berpelukan, ciuman, ataupun pijatan tanpa harus melakukan hubungan seksual. Yang terpenting mencoba untuk saling mengerti keinginan pasangan.

2. Keistimewaan Buku
Buku ini setiap babnya di tunjang dengan hasil-hasil penelitian terkait, disajikan dengan bahasa ringkas dan jelas serta gambar berwarna sebagai penjelas yang diharapkan pembaca dapat mengerti dan memahami apa yang di maksud isi buku ini. Semoga buku ini mudah dipahami oleh mahasiswa, dosen keperawatan/kebidanan, perawat serta masyarakat umum.
3. Suplemen Penunjang
Buku ini di sertai dengan tabel, grafik dan gambar-gambar penunjang.
4. Sasaran Kelompok Pembaca
Masyarakat umum terutama ibu yang sedang hamil. Mahasiswa dan dosen keperawatan baik D III maupun S1 Keperawatan. Perawat dan bidan praktisi, baik di rumah sakit maupun puskesmas yang kesehariannya bersentuhan langsung dengan layanan kesehatan ibu dan anak.
5. Prasyarat Bagi Pembaca
-
6. Uji coba buku
Materi dalam buku ini telah sarankan oleh para dokter kandungan dalam memotivasi dan memberi pengarahan kepada para pasiennya terutama pada ibu hamil. Hasilnya para dokter mengatakan bahwa pasiennya tidak mengalami gangguan seksualitas selama kehamilan. Suami bisa mengerti keadaan istri dan istri bisa lebih nyaman dalam menghadapi kehamilannya.

C. Latar Belakang Penulis
1. Nama : Edy Rudianto
2. Tempat,Tanggal Lahir : Jember, 30 Maret 1985
3. Pendidikan :
SDN 1 Balung Lor (1998)
SLTP Negeri 1 Balung (2001)
SMA Negeri 1 Balung (2004)
D1 Manajemen Informatika (Java Informatika) (2005)
AKPER Muhammadiyah Jember (2008)
S1 FIKES UNMUH Jember ( masih ditempuh)
4. Pekerjaan : Perawat UGD Puskesmas Balung
5. Alamat : Jln. Lombok 324 RT 01 RW V Balung Lor-Balung-Jember
Telpon.rumah : 0336 623154
Hand Phone : 081336708061
6. Status : Belum menikah
7. Penelitian yang pernah dilakukan :
Pengaruh Gaya Hidup Mahasiswa Terhadap Endemik Hepatitis A Dikawasan Kampus Universitas Negeri Jember (2006).
Faktor – faktor yang Mempengaruhi Ibu Memberikan Makanan Tambahan (PMT) sebelum Bayi Berumur 6 Bulan di Desa Balung Lor Kecamatan Balung Kabupaten Jember (2008).
D. Buku Pesaing
-
E. Pasar Potensial
Masyarakat Umum terutama pada ibu hamil
Komunitas perawat, Mahasiswa dan bidan.
Sosialisasi ke Dinas kesehatan ditujukan agar tehnik ini dapat dikenal masyarakat luas sehingga upaya promotif kesehatan dapat segera dilakukan kepada masyarakat sehingga pencapaian derajat kesehatan dapat optimal.
F. Bab – bab contoh
BEBERAPA POSISI HUBUNGAN SEKS TERBAIK SELAMA KEHAMILAN:

Posisi wanita diatas. Posisi ini yang paling nyaman untuk banyak ibu hamil terutama karena wanita hamil dapat mengontrol kedalaman penetrasi.
Posisi duduk. Posisi ini biasanya pada kehamilan pertengahan atau lanjut dimana tidak memerlukan banyak gerakan. Pria duduk dan wanita duduk diatasnya saling berhadapan atau membelakangi yang pria bila perut sudah sangat besar. Posisi ini juga memungkinkan wanita untuk mengontrol kedalaman penetrasi.
Posisi laki-laki diatas tetapi berbaring hanya separuh tubuh.
Posisi berlutut atau berdiri.
Yang paling penting dari semua posisi seks selama kehamilan ini adalah jangan meletakkan berat badan anda ke perut ibu hamil selama hubungan seksual atau batasilah tekanan diperut ibu hamil.
Yang tetap harus anda ingat, bahwa hubungan seksual dapat menjdi salah satu bagian penting dalam pernyataan perasaan kasih saying, rasa aman dan tenang, kebersamaan, kedekatan perasaan dalam hubungan suami isteri. Tetapi jangan menjadikan hubungan seks memegang peranan paling berkuasa dalam keselarasan hubungan suami isteri. Anda tetap dapat menyatakan perasaan kasih sayang dengan saling bertukar pikiran (komunikasi), berpelukan, ciuman, ataupun pijatan tanpa harus melakukan hubungan seksual. Yang terpenting mencoba untuk saling mengerti keinginan pasangan.




















CURICULUM VITAE

Nama : Edy Rudianto
Jenis Kelamin : Laki-laki
Tempat / Tgl Lhr : Jember, 30 Maret 1985
Unit Kerja : Perawat UGD Puskesmas Balung
Alamat rumah : Jln. Lombok 324 RT.01 RW.V Balung Lor-Balung-Jember.
No.Telp Rumah : (0336) 623154
No. HP : 081336708061
Alamat kantor : Jl.Rambipuji 132 Balung Lor-Balung-Jember
No.telp.kantor : (0336) 623088
7. Riwayat Pendidikan :
SDN 1 Balung Lor (1998)
SLTP Negeri 1 Balung (2001)
SMA Negeri 1 Balung (2004)
D1 Manajemen Informatika (Java Informatika) (2005)
AKPER Muhammadiyah Jember (2008)
S1 FIKES UNMUH Jember ( masih ditempuh)
8. Riwayat Pekerjaan : Perawat UGD Puskesmas Balung
9. Riwayat Keluarga :
Ayah : Sukari
Ibu : Supiati
10. Riwayat Organisasi :
Pengurus Cabang Olah Raga Karate ( KKI ) Ranting SMAN 1 Balung
Pengurus Koperasi Siswa ( KOPSIS ) SMAN 1 Balung
11. Karya ilmiah :
Pengaruh Gaya Hidup Mahasiswa Terhadap Endemik Hepatitis A Dikawasan Kampus Universitas Negeri Jember (2006).
Faktor – faktor yang Mempengaruhi Ibu Memberikan Makanan Tambahan (PMT) sebelum Bayi Berumur 6 Bulan di Desa Balung Lor Kecamatan Balung Kabupaten Jember (2008).

12. Karya yang sudah di publikasikan: -

Tidak ada komentar:

Posting Komentar